Kapanlagi.com - Awal tahun ini, RCTI kembali menghadirkan sebuah program pencarian bakat nomor satu di dunia, yaitu The Voice. Berasal dari Belanda dan sukses diadaptasi oleh beberapa Negara seperti Amerika Serikat, Inggris dan Portugal, kini The Voice Indonesia hadir untuk mencari suara-suara terbaik di Indonesia.
Ada yang berbeda dari The Voice Indonesia dibandingkan dengan ajang bakat menyanyi yang sudah ditayangkan di RCTI sebelumnya. Jika biasanya mereka langganan menggandeng Ahmad Dhani sebagai juri, kali ini mantan suami Maia Estianty itu tak diikut sertakan.
Pentolan grup Dewa 19 ini memang dikenal sebagai juri ajang pencarian bakat di RCTI, sebut saja Indonesian Idol, X-Factor hingga Rising Star. Komentarnya yang nyeleneh dan ceplas-ceplos menjadi hiburan tersendiri bagi para penonton.
Namun, kali ini The Voice Indonesia justru memilih nama-nama baru untuk duduk di bangku juri, seperti Kaka Slank, Ari Lasso, Judika danAgnez Mo yang sudah pernah menjadi juri di Indonesian Idol season ke-7. Daniel Mananta sang host pun ikutan bertanya-tanya apa yang berbeda dari The Voice Indonesia tanpa kehadiran seorang Ahmad Dhani.
Belum ada tanggapan untuk "Ini Alasan The Voice Indonesia Tak Pilih Ahmad Dhani Jadi Juri"
Posting Komentar